Aplikasi TikTok Sudah Diunduh 2 Miliar Kali di Seluruh Dunia

Tampaknya pandemi virus Corona menjadi berkah tersendiri bagi TikTok. Pasalnya, aplikasi TikTok diketahui telah diunduh sebanyak 2 miliar kali melalui Google Play Store dan Apple App Store.
Aplikasi TikTok Diunduh 2 Miliar Kali (forbes.com)

Tampaknya pandemi virus Corona menjadi berkah tersendiri bagi TikTok. Pasalnya, aplikasi TikTok diketahui telah diunduh sebanyak 2 miliar kali melalui Google Play Store dan Apple App Store. Jumlah pengunduh sebesar ini termasuk aplikasi Douyin, saudara TikTok khusus negara China.

Peningkatan drastis ini diketahui dari data Sensor Tower. TikTok memecahkan rekor baru bisa meraih 1,5 miliar download hanya dalam waktu lima bulan. Tepatnya, di kuartal pertama tahun 2020, aplikasi TikTok sudah diunduh 315 kali, seperti yang disadur dari Techcrunch.com (30/4/2020).

Data pengunduh aplikasi TikTok (sensortower.com)
Data pengunduh aplikasi TikTok (sensortower.com)


Menurut Sensor Tower, meningkatnya download aplikasi TikTok lantaran pandemi virus Corona. Masyarakat banyak beraktivitas di rumah, termasuk kerja dan belajar. Kemudian mereka mencoba aplikasi yang sedang tren yaitu TikTok.

Negara Pengunduh TikTok Terbanyak


Negara yang paling banyak mengunduh aplikasi TikTok adalah India. Diketahui 30,3 persen unduhan berasal dari India. Lalu, negara kedua dengan pengunduh terbanyak adalah China sebanyak 9,7 persen, dan ketiga Amerika Serikat sebanyak 8,2 persen.

Tentu saja, pendapatan TikTok naik drastis. Akibat virus Corona, sepertinya TikTok justru untung besar. Bagaimana tidak, sampai saat ini pengguna TikTok sudah menghabiskan USD 456,7 juta (Rp 6,9 triliun) di aplikasi tersebut. Lima bulan lalu, pendapatan TikTok masih USD 175 juta (Rp 2,6 triliun).

Baca juga:
12 Cara Mendapatkan Uang dari TikTok dan Tips Sukses
3 Cara Download Video TikTok di Smartphone Android atau iPhone 
Cara Hitung Penghasilan TikTok dengan Calculator 
Cara Menghapus Watermark di Video Tik Tok Tanpa Aplikasi Tambahan 

TikTok Di Bawah Keluarga Aplikasi Facebook


Berkat download aplikasi sebanyak 2 miliar kali, sekarang TikTok berada di bawah keluarga aplikasi Facebook (WhatsApp, Instagram, dan Messenger). Aplikasi TikTok berhasil memecahkan rekor 2 miliar download sejak 1 Januari 2014.

Sebenarnya aplikasi Google lebih unggul karena sudah diunduh 5 miliar kali. Namun, kebanyak aplikasi Google, seperti YouTube dan Gmail sudah terinstal di setiap smartphone dan tablet Android. Jadi wajar saja kalau pengunduh aplikasi Google di angka 5 miliar.

Posting Komentar