Cara Pakai Filter Nangis di Instagram dan TikTok

Banyak yang mencari filter nangis di Instagram dan TikTok. Tapi banyak yang belum tahu faktanya, sehingga mereka masih kebingungan.

Filter nangis di Instagram dan TikTok


Teknolagi.net - Beberapa hari terakhir, banyak netizen yang menggunakan filter nangis di Instagram dan TikTok. Sebenarnya bagaimana cara pakai filter nangis tersebut?


Sekarang semakin banyak filter lucu, unik, bahkan hingga aneh yang ada di aplikasi TikTok dan Instagram. 


Salah satu filter viral, maka akan banyak pengguna yang menggunakan filter tersebut untuk mengikuti trend. 


Belakangan ini ada filter nangis yang sedang viral di Instagram dan TikTok. 


Namun ternyata filter nangis ini bukan berasal dari Instagram dan TikTok melainkan dari Snapchat


Agar bisa menggunakan filter nangis yang sedang viral ini, mari simak caranya.


Baca juga: Cara Edit Foto Jadi Kartun Anime di TikTok


Cara Pakai Filter Nangis di Instagram dan TikTok


Perlu Anda ketahui, bahwa filter Nangis tidak ada di Instagram maupun TikTok.


Jadi, Anda harus menginstal Snapchat dulu, baru videonya diposting di Instagram dan TikTok.


  1. Download aplikasi Snapchat di Google Play Store atau App Store.
  2. Buat akun Snapchat.
  3. Mulai rekam dengan klik ikon ‘pencarian’ di pojok kiri atas. Kemudian cari filter ‘crying’ pada kolom pencarian. 
  4. Selain itu, ada juga pilihan untuk memilih filter ‘Crying’ yang berada di sebelah kanan dengan tanda ikon ‘emoji’. 
  5. Rekam atau potret diri Anda menggunakan filter menangis, jangan lupa untuk klik ‘simpan’ setelah menggunakannya. 
  6. Saat video sudah tersimpan, Anda bisa melihatnya di folder atau ikon ‘Galeri’. 
  7. Klik foto atau video tersebut lalu klik ikon tiga titik yang ada di pojok kanan atas. 
  8. Setelah itu pilih ‘ekspor atau kirim snap’ .
  9. Kemudian pilih ‘unduh’ untuk menyimpan hasil yang ada di galeri ponsel. 
  10. Setelah tersimpan Anda bisa mengunggahnya ke akun Instagram dan TikTok.


Kesimpulan


Demikian cara memakai filter nangis di Instagram dan TikTok. Selama ini pengguna Instagram dan TikTok pasti kebingungan dengan filter nangis tersebut.


Ya jelas bingung karena filter tersebut adanya di Snapchat. Sementara sekarang mungkin masih beberapa kalangan masyarakat saja yang menggunakan Snapchat.


Baca juga: Cara Buat Video TikTok Wajah Jelek Jadi Cantik


Jika artikel Teknolagi.net bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan cantumkan sumbernya. Terima kasih.


Referensi: Jete.id - Begini Cara Memakai Filter Nangis di TikTok dan Instagram yang Lagi Viral

Posting Komentar