Dengan mengusung tema Live Fit Live Smart, Realme Band diluncurkan secara resmi di Indonesia. Harga Realme Band Rp 299 ribu dan akan tersedia di flash sale tanggal 28 April 2020 jam 19.00 WIB dan 30 April 2020 jam 13.00 WIB di Realme.com dan Shopee.
Apa yang menarik dari Realme Band? Ternyata gelang pintar Realme mengusung sembilan mode olahraga. Sehingga Anda dapat menggunakan Realme Band untuk berbagai kegiatan dan olahraga di luar ruangan.
Baca juga:
Spesifikasi Mewah Realme X50 Pro dan Harga Termurah
Realme Buds Air Resmi Diumumkan, Segini Harganya
Realme 6 Pro punya 6 Kamera dan Snapdragon 720G Pertama di Dunia
9 Mode Olahraga Realme Band
- Run
- Yoga
- Walk
- Fitness
- Bike
- Climbing
- Hiking
- Cricket
- Spinning
Spesifikasi Realme Band
Layar warna besar berukuran 2,4 cm atau 0,96 inci. Gelang ini menggunakan layar sentuh sehingga mudah dioperasikan. Anda juga tidak perlu takut, karena gelang pintar Realme sudah dibekali ketahanan IP68 yang tahan dari kotoran, debu, pasir, dan air.
Realme Band dapat melacak pergerakan dan detak jantung. Sehingga gelang ini dapat memberikan laporan yang bisa membantu Anda mengetahui tentang pola tidur yang berkualitas.
Bahkan, gelang Realme juga memberikan peringatan saat Anda duduk terlalu lama. Kemudian Anda akan diingatkan untuk berjalan-jalan. Anda juga akan diingatkan untuk minum air secara teratur agar terhindar dari dehidrasi.
Realme Band terbilang canggih karena menggunakan sensor detak jantung optik PPG dengan presisi tinggi dan akurat. Gelang ini dapat mengukur denyut jantung secara real-time setiap 5 menit.
Cukup angkat pergelangan tangan, maka Realme Band akan menyala. Hal ini karena gelang tersebut telah dibekali sensor accelerometer yang bisa hidup saat Anda mengangkat pergelangan tangan.
Pemberitahuan di smartphone bisa terhubung ke Realme Band, seperti panggilan, Facebook, WhatsApp, Instagram, Messenger, Gmail, Twitter, TikTok, YouTube, dan SMS.
Realme Band tidak dibekali kabel charger, soalnya USB pengisi daya sudah disematkan di gelang tersebut. Jadi, untuk mengisi daya, Anda cukup mencolokkan gelang Realme Band ke power bank, laptop, atau adaptor charger smartphone.
Gelang pintar ini terbuat dari bahan polimer yang ringan dan ramah lingkungan. Beratnya hanya 20 gram sehingga sangat ringan di pergelangan tangan. Realme Band tersedia dalam tiga warna, yakni hitam, kuning, dan hijau.
Baterai Realme Band sebesar 90 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 10 hari. Kalau Anda mengaktifkan monitor detak jatung, kemungkinan Realme Band bertahan selama 7 hari.
Gelang pintar ini dapat dihubungkan dengan smartphone melalui aplikasi Realme Link di PlayStore.
Fitur di aplikasi Realme Link meliputi:
- Pengaturan panggilan.
- Manajemen pengingat.
- Mode Do Not Disturb.
- Sensor gravitasi.
- Pengaturan kecerahan.
- Pengaturan bahasa.
- Tampilan status koneksi pada notifikasi.
- Pembaruan peralatan.
- Restart.
- Unpair.
- Hapus perangkat.
Kesimpulan
Demikian spesifikasi Realme Band dan harga resminya. Gelang Realme Band akan dijual secara flash sale di Realme.com dan Shopee pada tanggal 28 April 2020 jam 19.00 WIB dan 30 April 2020 jam 13.00 WIB. Harga Realme Band awalnya Rp 399 ribu, saat flash sale jadi Rp 299 ribu.
Harga Realme Band Resmi (twitter.com) |
Posting Komentar