5 Situs Nonton Streaming Film Gratis dan Legal di Indonesia

Mari berlangganan film premium atau streaming film gratis tapi legal. Jangan sampai nonton film gratis yang ilegal.

Situs Nonton Streaming Film Gratis Legal (techdipper.com)


Teknolagi.net - Banyak sekali situs nonton film atau streaming film yang beredar secara ilegal. Walau beberapa dari situs tersebut gratis, tetapi karena ilegal, pemerintah melakukan take down atau blokir pada situs-situs tersebut.


Pengunjung bisa menikmati berbagai genre film berbayar secara gratis. Namun, situs-situs nonton film ini sering diblokir pemerintah karena ilegal dan merugikan pembuat film.


Oleh karena itu, para seniman di dunia hiburan dan pembuat film berjuang mati-matian untuk menghilangkan beberapa situs streaming tersebut.


Nah, daripada ikut menyukseskan situs nonton film ilegal, lebih baik Anda nonton movie gratis dan legal. Berikut kami sampaikan daftar situs streaming film gratis dan legal yang Teknolagi.net sadur dari Detik.com.

Situs Nonton Film Gratis dan Legal di Indonesia (nytimes.com)
Situs Nonton Film Gratis dan Legal di Indonesia (nytimes.com)

Baca juga: Cara Nonton Film Netflix dan Drama Korea Gratis di Telegram


Situs Nonton Streaming Film Gratis dan Legal


1. Kanopy


Sekilas namanya seperti atap kanopi parkiran mobil. Namun, situs Kanopy mirip dengan perpustakaan online yang dapat meminjami pengguna film, buku, dan komik. 


2. Popcornflix


Kalau belakangnya ada kata flix-flixnya tentu berhubungan dengan nonton atau streaming film. Ya, Popcornflix juga demikian, mereka menyediakan layanan download film gratis dan nonton film gratis secara legal.

Baca juga: 24 Situs Nonton Film dan Streaming Film Legal yang Gratis


3. Tubitv


Satu lagi layanan nonton film gratis dan legal yaitu Tubitv. Anda dapat nonton berbagai genre film yang populer dan reality show atau drama musikal dari situs tersebut.


4. Filmrise


Situs streaming film gratis lainnya adalah Filmrise. Oh iya, Filmrise menyediakan berbagai channel YouTube, seperti FilmRise, FilmRise Tru Crime, Film Rise Movies, FilmRise Documentaries, dan FilmRise Television.


5. VIU


Nonton film lain yang gratis dan tidak bayar tentunya ada di VIU. Nah, kalau situs ini lebih ke penikmat film drama Korea, reality show Asia, hingga film Jepang. Beberapa film di sini dibuat premium, sehingga Anda harus berlangganan untuk menikmatinya.

Baca juga: 15 Situs Nonton Film Gratis dan Streaming Film Pengganti IndoXXI


Kesimpulan


Demikian beberapa situs nonton streaming film gratis dan legal di Indonesia. Sekarang kalau ada yang legal mengapa harus memilih yang ilegal.


Selain mendukung dunia perfilman, Anda sudah ikut membantu pemerintah melawan para penyedia situs nonton film gratis ilegal.


Jika artikel Teknolagi.net bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan cantumkan sumbernya. Terima kasih.

Posting Komentar