12 Tips Main Game Ular Worms Zone io Agar Cepat Juara 1

Beberapa minggu terakhir, ada yang viral di dunia game khususnya Android. Game tersebut bernama Worms zone.io dan populer di Google Play. Saat ini game ular Worms zone.io sudah diunduh sebanyak 50 juta kali. Sebenarnya apa yang menarik dari game tersebut dan bagaimana agar cepat juara 1?
Tips Main Game Ular Worms zone io agar juara 1 (freemattandgrace.com)

Beberapa minggu terakhir, ada yang viral di dunia game khususnya Android. Game tersebut bernama Worms zone.io dan populer di Google Play. Saat ini game ular Worms zone.io sudah diunduh sebanyak 50 juta kali. Sebenarnya apa yang menarik dari game tersebut dan bagaimana agar cepat juara 1?

Belakangan game Android memang dikuasai oleh game besar dan terkenal, seperti PUBG, Mobile Legends, Call Of Duty, Free Fire, dan lain-lain. Namun, seiring berjalannya waktu datanglah developer game Worms zone.io bernama Wild Spike atau Casual Azur Games. 

Baca juga: 40 Game dan Aplikasi Paling Banyak Diunduh 10 Tahun Terakhir

Mereka menghadirkan game ular online yang ringan dengan kapasitas 38MB. Game ini bisa dimainkan di smartphone Android 5.1 ke atas atau smartphone dengan RAM di bawah 1 GB. Selain di smartphone, game seru ini juga bisa dimainkan secara offline di PC, laptop, serta Facebook games.

Game cacing online wormz zoneio agar peringkat 1 (medium.com)
Game cacing online wormz zoneio agar peringkat 1 (medium.com)


Tips Main Game Ular atau Cacing Worms Zone.io



  1. Login menggunakan akun Facebook agar koin yang didapat selama main tidak hilang dan bisa tersimpan.
  2. Koin dari hasil main game ular ini bisa dipakai untuk membeli skin atau tampilan warna ular, mata, dan mulut. Selain itu, koin juga bisa digunakan untuk melanjutkan permainan saat mati. Cukup gunakan 250 koin, Anda sudah bisa melanjutkan main game sampai juara 1. Sayangnya, skor Anda mungkin akan berkurang hampir setengahnya.
  3. Jari tangan kiri gunakan untuk mengendalikan arah ular atau cacing. Sementara jari tangan kanan untuk mempercepat laju ular.
  4. Ingat, boost atau kecepatan ular jangan selalu digunakan karena skor bisa berkurang dan ular akan mengecil dan lebih pendek. Anda jadi lebih lama meraih peringkat 1.
  5. Ambil item-item yang bermanfaat, seperti magnet, 2 arah, speed, indikator ular mati, zoom out, serta item 5X.
  6. Anda juga bisa mengombinasikan item 5X, magnet, dan dua arah agar ular Anda lebih cepat mendapatnya banyak poin.
  7. Trik agar Anda cepat meraih juara 1 dan skor yang banyak, dekati ular lain yang ukurannya lebih kecil. Kemudian, kelilingi tubuhnya sampai dia tidak bisa ke mana-mana. Otomatis gerakannya akan terbatas dan akhirnya menabrak ular Anda.
  8. Berikan kejutan kepada ular lain dengan melakukan tikungan tajam ke arah kepala ular lawan. Caranya tambah kecepatan sedikit di sekitar kepala lawan, lalu lakukan tikungan tajam agar kepala ular lawan menabrak Anda.
  9. Kalau ular sudah berukuran besar, lebih baik main di area tepi saja. Kemudian perlahan menuju ke tengah sampai ular-ular kecil terperangkap.
  10. Cacing kecil bisa juga membunuh cacing besar dengan cara menambah kecepatan di dekat area cacing lawan. Musuh yang kaget kemungkinan besar akan menabrak cacing lain dan Anda bisa mengambil makanannya.
  11. Ambil makanan ular lain yang baru saja tabrakan dengan cepat.
  12. Jika Anda takut tabrakan, lebih baik main di tepi dekat dengan garis merah. Di sana lokasinya sepi sehingga Anda bisa membunuh cacing yang lebih kecil.


Daftar Power Up Game Ular Worms Zone.io


Magnet: Botol dengan warna cairan merah dan biru fungsinya seperti magnet. Jadi ular Anda akan mempunyai radius tangkapan makanan lebih besar. Seluruh makanan seperti tersedot layaknya magnet menyedot besi.

Multiply: Botol dengan cairan warna biru ini bisa membuat ular Anda cepat mengumpulkan banyak poin. Cairan ini akan muncul saat ada ular besar mati. Makanan yang dimakan akan meningkat sebanyak 5X. 

Radar: Botol dengan cairan warna ungu akan menunjukkan di mana lokasi ular yang mati karena tabrakan. 

Speed Up: Botol kotak dengan cairan warna hijau digunakan untuk menambah kecepatan. Namun, kecepatannya tidak secepat bila Anda menekan layar dua kali secara bersamaan.

Turn: Botol berlubang dengan cairan warna hijau untuk meningkatkan kemampuan ular saat menghindari tabrakan.

Zoom: Botol bulat dengan cairan warna kuning untuk melihat tampilan lebih jauh dari biasanya. Saat Anda mendapatkan item zoom maka layar akan melakukan zoom secara otomatis sehingga makanan atau musuh di dekat Anda akan kelihatan.

Kesimpulan


Demikian cara cepat menjadi juara 1 di game ular Worms Zone.io. Anda bisa melatih gerakan dengan lebih sering memainkannya. Dengan begitu, lama kelamaan Anda tahu kelemahan lawan dan meraih ranking 1.

Jangan lupa tetap fokus dan tidak berhenti memperhatikan layar. Soalnya, jika Anda tidak melihat layar sebentar saja, ular Anda bisa menabrak. Selain itu, game ini tidak dilengkapi fitur pause. Jadi, Anda harus selalu memperhatikan game agar menang.

Posting Komentar