Cara Mengatasi Limit Download Google Drive Tanpa Tunggu 24 Jam

Limit download Google Drive terbatas. Sehingga jika sudah banyak yang download file tersebut, maka orang lain tidak bisa download.

Google Drive menjadi penyimpanan cloud yang super simpel. Banyak file-file diunggah di Google Drive agar bisa diunduh oleh siapa saja. Sayangnya, limit download Google Drive terbatas. Sehingga jika sudah banyak yang download file tersebut, maka orang lain kemungkin tidak bisa mengunduhnya lagi dan harus menunggu 24 jam.

Tapi Anda tidak perlu panik karena sekarang siapa saja bisa mengunduh file Google Drive yang terkena limit download. Caranya mudah, Anda cukup mengubah link url serta mengganti sebagian kode dan kata.

Limit Download Google Drive (awannawa.com)
Limit Download Google Drive (awannawa.com)


Cara Mengatasi Limit Download Google Drive dengan Ganti URL


  1. Ganti URL Google Drive.
  2. Buka Google Drive melalui browser laptop, nanti Anda akan menemukan link panjang.
  3. Ganti huruf uc jadi open.
  4. Hapus bagian kode &export=download.
  5. Tekan enter.
  6. Pindahkan file yang ingin diunduh ke My Drive.
  7. Caranya klik Add to My Drive sampai ikon berubah menjadi logo folder.
  8. Klik folder kemudian tekan My Drive.
  9. File akan muncul di Akses Cepat akun Google Drive Anda.
  10. Klik kanan file tersebut lalu pilih menu Buat Salinan.
  11. Setelah berhasil disalin, klik kanan pada file tersebut, lalu pilih Download.

Cara Mengatasi Limit Download Google Drive dengan Situs


  1. Buka situs Okedrive.com.
  2. Sign up dulu menggunakan akun Google.
  3. Pilih menu Upload Link.
  4. Copy link file Google Drive.
  5. Paste link tersebut di kolom yang disediakan.
  6. Tekan tombol Upload.
  7. Jika prosesnya sudah selesai, klik tombol Download.

Kesimpulan


Sekarang Anda tidak perlu menunggu selama 24 jam karena limit download bisa diatasi dengan cara mengganti link Google Drive dan mengunjungi situs Okedrive.com.

Baca juga:

Kalau Anda tidak suka login atau sign up di situs tertentu, kami sarankan untuk mengganti link URL saja. Hal tersebut dirasa lebih aman karena tidak perlu daftar-daftar di situs tertentu. 

Posting Komentar