Cara Aman Mengunci Smartphone dengan Menempelkan e-KTP

Teknologi keamanan di smartphone semakin canggih. Anda sekarang bisa mengunci smartphone menggunakan KTP atau e-KTP. Ya, Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik yang dimiliki Warga Negara Indonesia (WNI) usia 17 tahun ke atas bisa dimanfaatkan sebagai pengunci smartphone yang aman.
Cara Mengunci Smartphone dengan Menempelkan e-KTP (koinworks.com)

Teknologi keamanan di smartphone semakin canggih. Anda sekarang bisa mengunci smartphone menggunakan KTP atau e-KTP. Ya, Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik yang dimiliki Warga Negara Indonesia (WNI) usia 17 tahun ke atas bisa dimanfaatkan sebagai pengunci smartphone yang aman.

Dengan begitu, siapapun tidak bisa membuka smartphone Anda tanpa menempelkan e-KTP. Walau cara ini sedikit ribet karena harus tempel-tempel e-KTP, tapi smartphone Anda akan aman dan terhindar dari pencurian data.

Baca juga: 8 Cara Mengamankan WhatsApp agar Tidak Mudah Disadap

Anda juga bisa menyiasati agar tidak ribet saat membukanya. Contoh, Anda hanya mengunci smartphone dengan e-KTP saat smartphone ditinggal lama. Jadi walau smartphone ketinggalan di tempat kerja dan Anda sedang makan siang di luar, maka smartphone Anda akan aman.

Fitur pengunci smartphone cukup banyak, seperti kunci PIN, pola, password, sidik jari, pemindai wajah, hingga iris mata. Walau semua canggih, terkadang beberapa dari fitur pengamanan tersebut memiliki kelemahan. 

Selain itu, cara-cara pengamanan tadi tergolong mainstream. Jika Anda ingin beda dari yang lain, silakan coba mengunci smartphone dengan menempelkan e-KTP.

Syarat Mengunci Smartphone dengan e-KTP



  1. Smartphone mendukung teknologi NFC.
  2. e-KTP atau KTP elektronik harus memiliki chip terbaru.
  3. Sistem operasi minimal Android Lollipop.


Cara Mengunci Smartphone dengan e-KTP



  1. Buka Setting > Security > Smart Lock.
  2. Aktifkan Smart Lock dan pilih metode Trusted Devices.
  3. Pilih metode NFC, lalu tempelkan e-KTP ke smartphone.
  4. Setelah e-KTP terbaca, otomatis sistem akan meminta menamai NFC.
  5. Anda sudah bisa membuka dan mengunci smartphone menggunakan e-KTP.


Kesimpulan


Demikian cara aman mengunci smartphone dengan menempelkan e-KTP. Kalau Anda mempunyai intensitas tinggi bersama smartphone, Anda tidak perlu menggunakan pengamanan e-KTP. Sebab, Anda akan kerepotan sendiri karena harus buka-buka smartphone dengan KTP.

Baca juga: 3 Cara Menyembunyikan Aplikasi di Android Paling Gampang

Namun, bila Anda tipe orang pelupa dan sering meletakkan smartphone sembarangan, sebaiknya pasang keamanan kunci menggunakan e-KTP. Oh iya, e-KTP untuk membuka kunci smartphone jangan sampai hilang. Soalnya kalau e-KTP hilang, Anda tidak bisa membuka smartphone lagi. 

Posting Komentar