Hasil Jepretan Dual Kamera Xiaomi Mi Mix 3

Berkat desain slider, Xiaomi Mi Mix 3 akan hadir dengan layar penuh sampai ke tepi tanpa embel-embel notch seperti smartphone kekinian. Xiaomi telah merilis poster teaser yang berisi render perangkat Mi Mix 3 memakai RAM 10 GB dan jaringan 5G. Selain itu, terdapat video teaser Xiaomi Mi Mix 3 dengan kamera depan slider.
Dual Kamera Xiaomi Mi Mix 3 (facebook.com)

Berkat desain slider, Xiaomi Mi Mix 3 akan hadir dengan layar penuh sampai ke tepi tanpa embel-embel notch seperti smartphone kekinian. Xiaomi telah merilis poster teaser yang berisi render perangkat Mi Mix 3 memakai RAM 10 GB dan jaringan 5G. Selain itu, terdapat video teaser Xiaomi Mi Mix 3 dengan kamera depan slider.

Ya, video teaser tersebut menegaskan bahwa Xiaomi Mi Mix 3 akan hadir dengan pengaturan kamera selfie ganda dan bahkan ada soft flash onboard. Itu adalah pengaturan yang tidak terduga tetapi desain slider memungkinkannya. 


Xiaomi Mi Mix 3 punya 2 kamera depan 24 MP dan selfie flash (facebook.com)
Xiaomi Mi Mix 3 punya 2 kamera depan 24 MP dan selfie flash (facebook.com)


Kamera depan juga dikonfirmasi yaitu memakai sensor 24MP. Kami berharap kamera ini mampu menangkap selfie dan video yang memukau dengan kejelasan dan resolusi tinggi. Sayangnya, tidak diungkapkan secara pasti sensor sekundernya sudut lebar atau sensor bokeh. 

Terlepas dari fitur keren ini (kamera slider), fitur menakjubkan lainnya yang ada di bagian layar depan Xiaomi Mi Mix 3 adalah sensor sidik jari di layar, seperti yang dilaporkan Gizmochina.com (19/10/2018).


Hasil Jepretan Kamera Xiaomi Mi Mix 3


Oh iya, Xiaomi Mi Mix 3 sepertinya menempatkan pengaturan kamera ganda di bagian belakang. Sebab dari hasil foto kamera Xiaomi Mi Mix 3 diketahui smartphone tersebut menggunakan kamera ganda.

Jika Anda penasaran seperti apa hasil jepretan kamera Xiaomi Mi Mix 3, berikut contoh-contoh fotonya:


Hasil Jepretan Kamera Xiaomi Mi Mix 3 (gizmochina.com)
Hasil Jepretan Kamera Xiaomi Mi Mix 3 (gizmochina.com)


Dari foto tersebut diketahui, Xiaomi Mi Mix 3 kemungkinan mempunyai kemampuan pengambilan foto bokeh, baik posisi jauh atau dekat.

Tak hanya kamera saja yang menawan, Xiaomi Mi Mix 3 juga akan hadir dengan varian yang memiliki 10GB RAM onboard. 

Kami masih bertanya-tanya apakah itu tidak berlebihan. Smartphone andalannya juga akan datang dengan dukungan 5G. Kami berharap perangkat ini akan diluncurkan pada 25 Oktober di China.

Saat ini, kamera Xiaomi Mi 8 adalah smartphone Android yang mendapatkan nilai 99 poin dari DxOmark. Sementara pendahulunya Mi Mix 3, Mi Mix 2S telah mencetak 97 poin dalam kualitas kamera secara keseluruhan. Jadi, kita bisa mengharapkan kamera yang lebih luar biasa di Xiaomi Mi Mix 3.

Xiaomi telah memberikan peningkatan besar-besaran pada sektor kamera semua ponsel Xiaomi yang diluncurkan tahun ini. Itu mungkin terjadi karena pembentukan komponen kamera khusus. Teknologi kamera Xiaomi cenderung meningkatkan dengan riset dan pengembangan yang ketat.

Selain itu, Xiaomi Mi Mix 3 akan hadir dengan Qualcomm Snapdragon 845 dan layar penuh. Ini akan menjadi smartphone 5G pertama di dunia dengan RAM 10 GB. 

Jadi tak sabar melihat Xiaomi Mi Mix 3 dengan teknologi yang menakjubkan.

Posting Komentar