Harga iPhone 14 Series Resmi di iBox

Sudah lama menunggu, akhirnya iPhone 14 series tersedia di iBox sejak tanggal 4 November 2022. Harga iPhone 14 Series sudah diketahui secara resmi.

Harga iPhone 14 Series di iBox Indonesia


Teknolagi.net - Sudah lama menunggu, akhirnya iPhone 14 series tersedia di iBox sejak tanggal 4 November 2022. Harga iPhone 14 Series sudah diketahui dan bisa dibeli langsung.

iBox sendiri adalah salah satu distributor resmi iPhone di Indonesia. Harga iPhone 14 series di iBox paling murah Rp 16 juta yaitu iPhone 14 versi reguler memori 128GB.

Sedangkan harga iPhone 14 series termahal adalah iPhone 14 Pro Max 1TB seharga Rp 33 juta.

Semua ponsel iPhone 14 sudah tersedia resmi di iBox Indonesia.

Baca juga: Prediksi Harga iPhone 14 di Indonesia

Daftar Harga iPhone 14 Indonesia

Varian Warna iPhone 14 Series
Varian Warna iPhone 14 Series


Harga iPhone 14 

  • Model iPhone 14 128 GB: Rp 15.999.000 
  • Model iPhone 14 256 GB: Rp 18.999.000 
  • Model iPhone 14 512 GB: Rp 22.999.000 

Harga iPhone 14 Plus 

  • Model iPhone 14 Plus 128 GB: Rp 17.999.000 
  • Model iPhone 14 Plus 256 GB: Rp 20.999.000 
  • Model iPhone 14 Plus 512 GB: Rp 24.999.000 

Harga iPhone 14 Pro 

  • Model iPhone 14 Pro 128 GB: Rp 19.999.000 
  • Model iPhone 14 Pro 256 GB: Rp 22.999.000 
  • Model iPhone 14 Pro 512 GB: Rp 26.999.000 
  • Model iPhone 14 Pro 1 TB: Rp 30.900.000 

Harga iPhone 14 Pro Max 

  • Model iPhone 14 Pro Max 128 GB: Rp 21.999.000 
  • Model iPhone 14 Pro Max 256 GB: Rp 24.999.000 
  • Model iPhone 14 Pro Max 512 GB: Rp 28.999.000 
  • Model iPhone 14 Pro Max 1 TB: Rp 32.999.000

Sekilas Spesifikasi iPhone 14 Series

iPhone 14 dilengkapi tampilan layar Super Retina XDR OLED ukuran 6,1 inci. Sementara iPhone 14 Plus tampilan layarnya 6,7 inci.

Pada kekuatan daya baterai, iPhone 14 bisa dipakai nonton video 20 jam, sedangkan iPhone 14 Plus sampai 26 jam.

Keduanya memiliki chipset A15 Bionic, dual kamera utama 12MP, single kamera selfie 12MP, dan varian memori 128GB, 256GB, serta 512GB.

Kalau iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max mempunyai desain yang baru yaitu Dynamic Island. Bentuknya lubang kamera atau biasa disebut punch hole lebar.

Untuk varian iPhone 14 Pro ini panel layar LTPO Super Retina XDR OLED 6,1 inci. Sedangkan iPhone 14 Pro Max layarnya 6,7 inci.

Keduanya dibekali chipset A16 Bionic dan tiga kamera utama 48MP, 12MP, dan 12MP. Kemudian ada juga kamera selfie 12MP. Varian memorinya 128GB, 256GB, 512GB, dan 1TB.

Kesimpulan

Demikian harga iPhone 14 series dari yang termurah harga Rp 16 juta dan termahal Rp 33 juta. Anda bisa membeli langsung iPhone 14 series di iBox Indonesia yang tersebar di kota-kota besar.

Oh iya, pastikan beli iPhone 14 resmi biar IMEI tidak terblokir. Soalnya Kemkominfo sekarang sangat ketat membasmi ponsel tidak resmi.

Takutnya iPhone 14 yang Anda beli tidak resmi sehingga IMEI terblokir dan tidak bisa mendapat sinyal di Indonesia. Sudah beli ponsel mahal-mahal, tapi tidak ada sinyal pastinya menyakitkan.

Jika artikel Teknolagi.net bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain dan follow Instagram @teknolaginet. Terima kasih.

Posting Komentar