Kredit Mobil Bekas Menguntungkan Nggak Sih?

Kredit mobil bekas olx


Teknolagi.net - Kalau lihat harga-harga mobil sekarang ini, nggak semahal itu ya ternyata. Yang bikin pusing itu bukan harga mobilnya, tapi mikirin pajak untuk mobil barunya, belum lagi mikirin biaya lainnya yang pastinya cukup menguras keuangan. Bayangkan tarif pajak itu hanya untuk satu kendaraan, gimana kalau punya banyak kendaraan? 

Orang yang beli mobil, tentu nggak pingin rugi kan? Untuk itu banyak yang mulai tertarik beli mobil dengan sistem kredit. Nggak hanya kredit mobil baru, tapi kredit mobil bekas pun juga mulai banyak dilirik. Konsumen sudah mulai berpikir kalau pembelian mobil dengan sistem kredit bisa menghemat anggaran.

Baca juga: 8 Cara Mengatasi Flashdisk Tidak Terbaca di Mobil

Jadi kredit mobil bekas itu menguntungkan, nggak sih? Mau kredit mobil bekas atau kredit mobil baru, sebenarnya sistem pembayarannya sama aja. Lalu apa untungnya beli mobil bekas secara kredit? Berikut ini beberapa keuntungan membeli mobil bekas secara kredit : 

1. Lebih Terjangkau

Anda punya permasalahan pada anggaran? Anda bisa pakai sistem kredit untuk membeli mobil, karena dengan pembayaran secara kredit, Anda nggak perlu bayar semuanya secara tunai, akan ada jangka waktu tergantung kesepakatan Anda dan penjual, apalagi harganya juga jadi lebih terjangkau karena dicicil. 

2. Uang Muka yang Lebih Rendah

Pengalaman orang-orang yang beli mobil, kebanyakan sistem kredit itu harus mengeluarkan anggaran yang besar di awal. Tapi kalau kredit mobil bekas sebenarnya nggak akan keluar uang muka yang banyak. Kenapa bisa gitu? Karena sistem kredit akan mengikuti minimal dari harga mobilnya, jadi nggak akan mahal. Anda bisa menghemat pengeluaran dan bisa menabung untuk keperluan yang emergency. 

3. Pilihan Mobil yang Lebih Beragam

Pasar mobil bekas itu nggak selalu monoton, ada berbagai merk dan model yang bisa Anda pilih. Walaupun pernah dipakai orang lain sebelumnya, tapi modelnya nggak akan jadul banget kok. Kalaupun ada model yang klasik, mesinnya tetap aja modern. Belum lagi harganya juga bersahabat banget di kantong. 

4. Depresiasi Nilai Mobil yang Lebih Rendah

Konsumen yang membeli mobil bekas secara kredit tuh, biasanya mikirin banget permasalahan nilai jual mobilnya. Tapi bagi yang nanti membeli mobil bekas, Anda nggak perlu khawatir. Sudah ada beberapa mobil bekas yang mengalami penurunan nilai aset ketika dibeli. Jadi jika nantinya kalau Anda mau jual lagi, harganya nggak akan jauh beda dengan harga saat dibeli. 

Jadi nggak rugi kan kredit mobil bekas? Anda bisa melakukan jual beli mobil bekas di OLXmobbi. OLXmobbi menyediakan gratis inspeksi oleh Staf Ahli dan prosesnya tidak ribet.

Jika artikel Teknolagi.net bermanfaat, jangan lupa follow Instagram @teknolaginet. Terima kasih.

Lebih baru Lebih lama